PENYEBAB GLOBAL WARMING : POLUSI DI AS SEMAKIN KRITIS

Posted on January 11, 2009. Filed under: Global Warming, News, Penyebab, Polusi Air, Polusi Tanah, Polusi Udara | Tags: , |

PENYEBAB GLOBAL WARMING : POLUSI DI AS SEMAKIN KRITIS

====================================

pabrik-di-as2

WASHINGTON – Efek rumah kaca tengah menjadi sorotan tajam. Meski kampanye bahaya global warming terus digiatkan, peningkatan polusi udara semakin hari semakin meningkat, termasuk di Amerika Serikat (AS).

Menurut laporan Departemen Energi AS, peningkatan polusi karbon dioksida meningkat menjadi 1,4 persen dari tahun 2006 silam. Bahkan energi ini menjadi penyumbang terbanyak di AS, seiring penggunaan bahan bakar yang meningkat. Pasalnya pertengahan Desember ini, musim dingin mulai menyerang.

Negeri Paman Sam tersebut selama tahun 2007 telah menghasilkan 8 miliar ton polusi, naik dari tahun 2006 yang sudah mencapai 7,9 miliar ton. Dan hampir semuanya berasal dari penggunaan bahan bakar, terutama ketika masuk musim dingin,

“Ini memang mengkhawatirkan, polusi ini akan terus bertambah jika kita tidak mengurangi penggunaan bahan bakar,” tutur Brenda Ekwurzel salah satu ilmuwan, seperti yang dilansir Associated Press, Kamis (4/12/2008).

Padahal tahun 2006 lalu, Presiden Bush sudah mencanangkan agar emisi gas dapat ditekan seminimal mungkin, sehingga tidak ada penambahan polusi lebih dari 1,3 persen. Tapi nyatanya, hal tersebut sulit terwujud.

Menurut Departemen Energi AS, ada beberapa faktor yang menyebabkan peningkatan polusi ini, utamanya adalah penggunaan energi berlebih pada mesin penghangat, apalagi ketika musim dingin tiba dan gedung-gedung mulai meningkatkan penghangatannya pada pagi hingga malam hari.

Dikutip Dari http://techno.okezone.com/

============================

PENYEBAB GLOBAL WARMING : POLUSI DI AS SEMAKIN KRITIS

Make a Comment

Leave a reply to Kay Cancel reply

2 Responses to “PENYEBAB GLOBAL WARMING : POLUSI DI AS SEMAKIN KRITIS”

RSS Feed for Firmansyah’s Weblog Comments RSS Feed

Kurang ajar emang AS, udah bkin peang, mnyumbang pulusi pula…Moga bumi terbebas dari polusi


Where's The Comment Form?

Liked it here?
Why not try sites on the blogroll...